Kemarin malam pada pukul 09.00pm KST, telah terselenggara acara musik spesial yang biasa diadakan setiap tahun untuk menyambut tahun baru. Pada tanggal 29 Desember kemarin, SBS mendapat giliran untuk penyelenggaraan acara tersebut, dimana terdapat banyak bintang-bintang Kpop papan atas yang hadir memeriahkan acara, salah satunya adalah SNSD.
Dalam acara ini, SNSD Yoona mendapat kesempatan untuk menjadi MC bersama dengan Lee Seung-gi dan Song Ji-hyo.
Penampilan pembukaan dilakukan oleh SNSD dan Super Junior. Dimana mereka ber-dance ria dengan lagu "Moves Like Jagger". SNSD dan Super Junior dipasangkan dalam lagu ini. Dimana SNSD dan Super Junior menari berpasang-pasangan (Taeyeon-Donghae, Jessica-Yesung, Tiffany-Ryeowok, Sunny-Leeteuk, Yuri-Eunhyuk, Hyoyeon-Sungmin, Sooyoung-Siwon, dan Seohyun-Kyuhyun).
Setelah itu penampilan SNSD lainnya yakni Tiffany melakukan duet dengan K.Will dengan lagu "A Whole New World". Tiffany tampil memukau dengan suaranya yang indah dalam lagu tersebut, dipadu dengan suara khas dari K.Will yang membuat penonton terpana pastinya :)
Penampilan SNSD lainnya yakni bersama SM Town. Mereka melakukan pertunjukkan orkestra dengan judul "The Sound of Halyu", dimana SNSD Seohyun memainkan piano, Super Junior Henry memainkan biola, Super Junior Sungmin memainkan gitar, Super Junior Siwon memainkan drum, Super Junior Ryeowok memainkan orgen, Super Junior Kyuhyun memainkan harmonika, TRAX Jungmo memainkan gitar, CSJH Sunday memainkan gitar.
Setelah itu SM Town yang terdiri dari f(x) Victoria, SHINee Taemin, Super Junior Eunhyuk, dan dua member EXO melakukan dance stage.
Setelah performance dance, adegan kembali lagi kepada SM Orkestra dimana SNSD Tiffany memainkan seruling dengan memainkan intro "Swan Lake", dinyanyikan dan juga ditarikan oleh member SNSD yakni Jessica, Yuri, Sooyoung, Sunny, dan Hyoyeon.
Kemudian muncul SNSD Taeyeon yang menyanyikan lagu Devil's Cry bersama dengan TVXQ Changmin. Suara Taeyeon yang khas dan menggelegar, menakjubkan para penonton.
Lalu dalam pertunjukkan SBS Gayo Daejun part 2, SNSD menyanyikan lagu hits mereka yakni "The Boys" dengan sentuhan dance baru mereka di tengah lagu.
Lalu Lee Seung-gi kemudian tampil pada saat akan habis pertunjukkan. Dimana Lee Seung-gi menyanyikan lagunya yang berjudul "Love Time" ditemani oleh SNSD Yoona. Dalam performance tersebut, Yoona berbicara dengan Lee Seung-gi pada lagu tersebut.
Itulah penampilan SNSD dalam acara SBS Gayo Daejun. Jangan lupa sebentar stand by for KBS Gayo Daejun at 8.50PM KST. Ocee :D
Video Source (Youtube) by: sonekiho, sianbuay, SoneHsun1, Kai2dayeoSNSDWG, CapsuleH2.
Image Source: Star Today, Sport Korea
Written by: nizha@nizhaluvsoshi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar